Jika Anda pernah membuka sebungkus es krim yang dibeli warung, mungkin Anda melihat lapisan putih yang ada pada bagian dalam dari kemasan. Lapisan putih ini kerap ditemukan pada bagian dalam kemasan makanan beku di kulkas pasar swalayan. Bahkan, lapisan ini juga dapat ditemukan pada kemasan kudapan manis, biskuit, hingga coklat.
Sepenting apakah lapisan ini untuk kemasan makanan? Apakah kemasan ini memiliki manfaat berbeda dari bahan lainnya?
Freepik
Apa itu White Cavitated Film?
White cavitated film merupakan kemasan fleksibel yang dibuat menggunakan polypropylene yang direnggangkan menggunakan teknik orientasi biaksial. Film ini juga menggunakan kalsium karbonat untuk menciptakan warna putih yang tidak tembus cahaya. Tingkat keburaman film ini juga bermanfaat untuk menghasilkan cetakan digital yang tajam dan cerah.
Jenis film kemasan ini dirancang agar aman digunakan untuk makanan dan minuman. Komponen dalam film tidak akan dengan mudah menempel dan bercampur dengan makanan yang ia kemas sehingga Anda tidak perlu khawatir akan potensi bahaya karena kemasan.
Layaknya kemasan fleksibel pada umumnya, film ini memiliki bahan penghalang yang mampu melindungi produk dari kontaminasi eksternal seperti oksigen, bahan berbahaya, serta sinar UV. Sifat inilah yang dapat membantu memperpanjang masa simpan barang di toko maupun di rumah para pelanggan.
Karena kemasan makanan juga berfungsi sebagai instrumen pemasaran, film ini juga dirancang sedemikian rupa agar mudah dicetak dengan berbagai desain dan peka terhadap perekat dan panas film. Itulah mengapa kemasan fleksibel memiliki variasi bentuk dan warna yang luas ketimbang kemasan tradisional.
Jenis Kemasan Makanan yang Menggunakan White Cavitated Films
Makanan Ringan dan Kudapan Manis termasuk beberapa jenis makanan yang menggunakan kemasan white cavitated film. Jenis makanan ini memanfaatkan kemampuan film untuk menonjolkan desain menarik untuk meningkatkan minat konsumen.
Produk Susu membutuhkan film ini untuk melindunginya dari cahaya dan kelembapan lingkungan luar. Film-film ini membantu menjaga kualitas susu, keju, mentega, dan yogurt untuk memastikan kontennya tetap aman dikonsumsi hingga tanggal kadaluarsa.
Makanan Beku seperti es krim, daging olahan, kentang beku, buah beku serta sayuran memanfaatkan sifat penghalang film ini untuk melindunginya dari freezer burn. Lapisan film yang fleksibel ini memungkinan hawa dingin untuk menembus pori-porinya tanpa merusak kualitas produk.
Freepik
Kemasan yang terbuat dari white cavitated film memberikan sejumlah keuntungan yang dapat menjaga produk makanan terus segar dan utuh bahkan hingga sampai di tangan para pelanggan. Menyimpan produk beku di dalam kemasan fleksibel ini dapat memperpanjang masa simpannya, sebab kemasan fleksibel memiliki sifat penghalang yang lebih unggul daripada jenis kemasan lainnya. Jika Anda tertarik menggunakan white cavitated films untuk melindungi produk-produk makanan Anda, hubungi PT Argha Karya Prima Industry Tbk (https://arghakarya.com).
留言