top of page
Writer's pictureMichelle Natania

SPF Prima FC, Tim Sepakbola PT. SPF yang Memenangkan Kejuaraan HUT SATPAM ke-43 Polres Ogan Ilir

Untuk semakin mendorong partisipasi karyawan dalam berbagai kegiatan eksternal kantor untuk mempererat bondingsekaligus sebagai ajang refreshing bersama, PT. Sumatera Prima Fibreboard diketahui memiliki tim sepakbola dan futsal yang telah lama berdiri sebagai salah satu bentuk media penyaluran bakat dan hobi karyawan internal perusahaan. Tim tersebut dinamakan SPF Prima FC yang aktif dalam mengikuti berbagai kejuaraan. Sayangnya dikarenakan efek pandemi COVID-19, tim ini harus vakum selama beberapa waktu dan baru kembali aktif mengikuti perlombaan-perlombaan di tahun ini.

 

 

Di pertengahan tahun 2023 saja, tim SPF Prima FC sejauh ini telah menyelesaikan total sebanyak 2 (dua) kali kejuaraan. Kejuaraan pertama diikuti pada bulan Juni lalu, tepatnya di Turnamen Futsal Palem Raya Cup yang sayangnya harus terhenti di babak 8 besar. Tidak patah semangat, Tim SPF Prima FC kembali bertanding lewat Turnamen Futsal HUT SATPAM ke-43 yang diadakan oleh Polres Ogan Ilir.


Potret kebersamaan SPF Prima FC ketika mengikuti Turnamen Futsal HUT SATPAM ke-43 Polres Ogan Ilir.

 

Dalam kejuaraan kedua yang diikutinya pada tahun ini, SPF Prima FC berhasil meraih titel juara pertama setelah berhadapan dengan tim dari Universitas Sriwijaya (Unsri) di babak final dengan hasil skor akhir 8:2. Diketahui gelar kemenangan yang diperoleh oleh SPF Prima FC dalam Turnamen Futsal HUT SATPAM ke-43 Polres Ogan Ilir ini merupakan kali keduanya, sehingga tidak heran bila SPF Prima FC mendapat sebutan juara bertahan atau back-to-back champion.

 

Untuk terus menjaga keaktifannya, diketahui SPF Prima FC pada 20 Desember direncanakan akan kembali bertanding di lapangan. Keikutsertaan SPF Prima FC dalam kejuaraan ketiganya di tahun 2023 ini diundang langsung oleh Bapak Helmy Yahya, seorang tokoh di Kecamatan Indralaya, Sumatera Selatan.

 

 

Untuk mengetahui berbagai program dan kegiatan lain yang dilakukan oleh PT. Sumatera Prima Fibreboard sebagai bentuk Corporate Social Responsibility, silahkan kunjungi kami di www.spf.co.id.

Comentarios


bottom of page